Berikut Daftar 14 Merek HP Quad Camera Maret 2020 Harga Mulai Rp 2 Jutaan Plus Spesifikasinya

TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG – Smartphone dengan Quad Camera atau empat kamera belakang kini semakin banyak diusung berbagai vendor.

Harga yang ditawarkan pun bervariasi mulai dari low-end hingga hingh-end.

Di gerai-gerai tradisional, ponsel dengan quad camera ini dibanderol mulai dari Rp 2 jutaan.

• Akhirnya Terbongkar, Ini Alasan Utama Rahmat dan Rony Lakukan Penyiraman Air Keras ke Novel Baswedan

• 17 Rumah di Solo Diisolasi Gara-gara 1 Suspect Virus Corona Tak Isolasi Mandiri Malah Pergi Rewang

• Virus Corona, Polisi Bubarkan Resepsi Nikah di Purwokerto, Tamu 4 Bus dari Wonogiri-Solo Dipulangkan

• Nagita Slavina Kaget Lihat Kemesraan Atta Halilintar dan Aurel: Belum Pacaran Kok Nempel?

Apa saja? Ini daftar ponsel dengan quad camera yang dihimpun dari beberapa gerai di Kota Semarang Maret 2020. Harga mulai di bawah Rp 2 juta.

1. Realme 5i
Realme 5i, ponsel teranyar Realme yang resmi dirilis di Indonesia pada Rabu (15/01/2020) lalu ini menyematkan quad camera di bodi belakangnya.

Rinciannya, kamera utama beresolusi 12 megapiksel dengan aperture f/1.8.

Kemudian kamera 8 megapiksel aperture f/2.3 untuk ultra wide, serta dua kamera lainnya beresolusi 2 megapiksel aperture f/2.4.

“Kamera Realme 5i sudah menggunakan quad camera belakang, kamera yang beresolusi 12 megapiksel sebagai lensa utama.

Kemudian ada ultra wide angle untuk objek yang lebih lebar.

Kamera ketiga untuk efek blur atau bokeh.

Terakhir kamera ultra makro untuk pengambilan objek jarak dekat. Jadi untuk menangkap objek kecil seperti serangga atau lainnya agar lebih detail,” papar Fajar Firnanda Promotor Realme di Gerai Sinar Mas Selluler Plasa Simpanglima Semarang.

Kamera depannya, mengusung resolusi 8 megapiksel dengan aperture f/2.0.

Terkait harga Realme 5i, Fajar membeberkan, untuk varian 3 GB RAM dan 32 GB ROM dibanderol Rp 1.799.000 (edisi online).

Kemudian varian 4 GB RAM 64 GB ROM dibanderol Rp 1.999.000.