8 Skill Ini Harus Dimiliki Kaum Milenial Untuk Hadapi 2020

*

Ajaib.co.id – Selamat tahun baru! Tahun 2019 telah berlalu, dan 2020 telah tiba. Sebagai kaum milenial, sudah siapkah kamu menghadapi tahun 2020 nantinya? Apalagi dengan tantangan-tantangan hidup yang makin banyak, sudah pasti kamu sebagai kaum milenial harus menyiapkan diri agar bisa meraih kesuksesan di tahun baru ini. Agar bisa meraih kesuksesan pada tahun 2020 tersebut, kaum milenial harus memiliki lima skill ini menurut Future of Jobs Report, World Economic Forum 2016.

Complex Problem Solving
Oleh karena akan menghadapi banyak tantangan di tahun 2020, sebagai kaum milenial, kamu harus memiliki kemampuan untuk menyelesaikan masalah. Kemampuan ini akan sangat berguna saat dihadapkan pada situasi yang sulit. Kemampuan ini bisa membantumu menyelesaikan permasalahan yang sedang kamu hadapi dengan mudah.

Critical Thinking
Dalam menyikapi sesuatu, kamu tidak boleh percaya begitu saja. Kamu harus kritis dalam memandang hal itu dan menggali lebih dalam terkait hal tersebut. Biasanya, dengan berpikir kritis nantinya kamu akan menemukan hal-hal baru dan fakta menarik.

Tentu saja kamu harus berpikir kritis dalam berbagai aspek, seperti aspek sosial, ekonomi, politik, dan sebagainya. Namun, perlu diingat bahwa tidak semua hal perlu kamu komentari. Kamu harus pandai memilih mana yang harus diperhatikan mana yang harus diabaikan.

Creativity
Kreativitas tinggi sangat diperlukan di masa yang akan datang. Kamu harus bisa menciptakan ide-ide baru yang bermanfaat untuk banyak orang. Jika tidak kreatif, kamu akan kalah saing dengan orang lain yang lebih kreatif daripada kamu. Untuk bisa berpikir kreatif, kamu bisa menemukan banyak ide dengan membaca buku, menonton berita, atau menonton Youtube. Kamu pasti tidak akan kesulitan dalam mencari ide baru.

Inovasi Tinggi
Di era sekarang banyak sekali bermunculan bisnis startup di Indonesia. Di mana, bisnis ini bisa tumbuh dan berkembang lebih cepat, misalnya saja Gojek, OVO, Tokopedia, dan masih banyak lagi. Kini siapa yang tidak kenal dengan beberapa startup itu?

Munculnya banyak startup ini tidak luput dari peran generasi milenial. Di mana, mereka memiliki kemauan dan keinginan untuk melakukan inovasi untuk membuat aplikasi yang bermanfaat bagi dirinya sendiri maupunmasyarakat. Aplikasi ini pun beraneka ragam.

People Management
Jika sudah berhasil melakukan manajemen diri dengan baik, maka bisa dipastikan kamu bisa dengan mudah menjadi manajer atas orang lain. Perlu diketahui bahwa setiap orang memiliki karakter yang berbeda-beda. Dari situ, kamu bisa belajar bagaimana cara untuk menghadapi orang tersebut. Sehingga, kamu akan terbantu dan lebih mudah dalam mengatur orang lain.

Coordinating with Others
Tahun 2020 bukan lagi tahunnya kompetisi, tapi lebih ke era kolaborasi. Dalam membentuk suatu kolaborasi baru, kamu harus bisa berkoordinasi yang baik dengan orang lain atau tim kamu sendiri.

Dengan koordinasi yang baik, maka akan tercipta tim yang kuat dan solid. Dengan kata lain kamu bisa bekerjasama dengan baik bersama tim kamu, tanpa terhambat oleh miss communication.

Open Minded
Sebagai seorang milenial, kamu pasti memiliki pola pikir yang terbuka atau open minded. Ini menjadi salah satu ciri milenial yang paling mudah ditemukan. Biasanya kamu tidak lagi terpaku pada kebiasaan atau teori umum yang sudah berlaku sejak lama. Karena kamu akan lebih mudah terbuka dan lebih memiliki toleransi terhadap orang lain.

Selain itu, milenial biasanya juga tidak mudah tersinggung atau menjudge orang lain yang memiliki pendapat berbeda dengannya. Mereka justru akan dengan senang hati menerima pendapat dan masukan untuk kebaikan mereka. Milenial juga yakin bahwa setiap individu berasal dari lingkungan dan latar belakang yang berbeda, sehingga bisa memiliki pola pikir yang juga berbeda. Apakah kamu salah satu milenial yang open minded?

Kritis
Pola pikir yang terbuka membuat millennial kritis dalam menyikapi berbagai macam masalah, apalagi masalah yang sedang tren dan viral di internet. Biasanya mereka tidak akan segan-segan untuk ikut berkomentar dan cenderung reaktif. Bukan hanya kritis terhadap konten yang sedang viral saja, milenial juga memiliki rasa peduli yang besar dalam situasi poltik, sosial, dan ekonomi yang berkembang di Indonesia.

Apakah kamu termasuk milenial yang memiliki ciri-ciri tersebut? Jika iya, kamu bisa coba untuk kritis dalam hal yang baik, dan pastikan kamu bisa menyampaikan pendapat dengan cara yang baik dan benar. Jangan sampai kamu di cap sebagai netizen maha benar, hanya karena merasa pendapatmu yang paling tepat.

Itulah lima skill yang harus dimiliki kaum milenial agar sukses dan bahagia di tahun 2020 yang telah datang. Jika kamu merasa belum memiliki lima skill tersebut, usahakan untuk segera meng-upgrade skill yang kamu miliki dan kamu akan lebih siap menghadapi tahun 2020 daripada orang lain.

Bacaan menarik lainnya:

Alvara Research Center. 2014. Mengenal Generasi Millenial Lewat “Millenial Nusantara”. Retrieved September 23, 2017, from -strategic.com/mengenalgenerasi-milenial-lewat-millennial-nusantara/

Lancaster, L. C., & Stillman, D. (2002). When Generations Collide: Who They Are. Why They Clash. How to Solve the Generational Puzzle at Work. New York: HarperCollins

Ajaib merupakan aplikasi investasi reksa dana online yang telah mendapat izin dari OJK, dan didukung oleh SoftBank. Investasi reksa dana bisa memiliki tingkat pengembalian hingga berkali-kali lipat dibanding dengan tabungan bank, dan merupakan instrumen investasi yang tepat bagi pemula. Bebas setor-tarik kapan saja, Ajaib memungkinkan penggunanya untuk berinvestasi sesuai dengan tujuan finansial mereka. Download Ajaib sekarang.

Dapatkan Profit Lebih Tinggi

dengan investasi saham & reksa dana

Tanpa minimal investasi, bebas tarik uang kapanpun. Dipercaya 1 juta++ pengguna

Investasi Sekarang