7 Rekomendasi HP 2 Jutaan Untuk Main Genshin Impact

masadi.id – Genshin Impact menjadi game terpopuler dan terbaik sejak perilisan pada tahun 2020 lalu, game yang bergenre RPG atau Role Playing Game ini menjadi tempat tersendiri bagi para pecinta game.

Meskipun menjadi Game RPG yang terbaik, namun banyak dari para pemain Genshin Impact yang mengeluh akan HP nya yang cepat panas saat memainkan game satu ini.

Sejak rilisnya game moile besutan miHoYo ini, banyak para pengguna smartphone untuk memutuskan membeli HP baru guna dapat memainkan game Genshin Impact yang memerlukan spesifikasi tinggi.

Bagaimana tidak, game yang memiliki grafis yang menawan dan openworld yang cukup luas ditambah dengan size game ini bisa sampai 10gb akan menjadikan game ini berat.

Tidak semua HP mampu untuk menjalakna game ini dengan lancar. Anda perlu HP dengan spesifikasi yang cukup mumpuni agar tidak menemui lagging atau starter saat memainkan Genshin Impact. Adapun spesifikasi yang harus dipenuhi misalnya RAM minimal 4 GB dan penyimpanan 64 GB. Dan untuk memainkan Genshin Impact tanpa adanya kendala tentu saja HP kelas Flagship.

Akan tetapi tidak semua orang memiliki budget yang cukup untuk mempunyai HP kelas atas dengan harga kisaran lebih dari 10 jutaan. Nah untuk itu akan kami rekomendasikan hp-hp dengan harga 2 jutaan atau hp dengan kelas mid-range yang cukup sanggup untuk menjalankan game Genshin Impact.

7 HP murah 2 Jutaan untuk main Genshin Impct

1. Poco M3 Pro 5G

Rilis pada April 2021 lalu smartphone ini mengusung chipset Mediatek Dimensity 700 yang sudah mendukung jaringan 5G ditambah dengan 7 nanometer. Pada sektor RAM terdapat 6 GB dengan ruang penyimpanan 64 GB atau 128 GB.

Baterai yang ditanam pada hp ini sekitar 5000 mAh yang mana cukup besar untuk bermain genshin impact dengan waktu yang lama.

Harga yang ditawarkan dari HP ini sekitar Rp.2,9 juta, dengan harga segitu anda sudah bisa bermain Genshin Impact di HP Android.

Baca juga : 8 HP 5G Murah Mulai 2 Jutaan . Redmi Note 10s

Selanjutnya HP yang dapat main genshin impact selanjutnya yaitu Redmi Note 10s, hp ini mempunyai chipset Mediatek Herlio G95 dengan RAM 6B/8GB ditambah ruang penyimpanan yang cukup lega sekitar 64/128GB.

Baterai hp ini sebesar 5000 mAh yang memiliki fitur fast charging. Rilis pada April 2021 HP ini dibandrol dengan harga Rp 2,7 juta.

3. Redmi 9T

Dengan RAM 4/5GB dan penyimpanan 64GB atau 128GB, hp ini mampu menjalankan game yang cukup berat ini. Chipset yang tertanam pada hp Redmi 9T ialah Qualcom Snapdragon 662 dengan 11 nanometer.

Pada bagian pengisian daya terdapat baterai dengan kapasitas 6000 mAh yang mampu memainkan Genshin Impact dengan waktu lama. Harga yang dibandrol Redmi 9T ini yaitu Rp. 2,3 juta.

4. Infinix Note 10 Pro NFC

Hp dengan Chipset Mediatek Helio G95 ini dapat anda jadikan referensi untuk memainkan Game Genshin Impact. Pada dapur pacu terdapat RAM dengan besar 6/8GB dan penyimpanan 64/128 GB. Baterai yang di usung HP ini sebesar 5000 mAh dengan dukungan Fast Charging.

Harga dari Infinix Note 10 Pro NFC ini sekitar Rp. 2,7 juta.

5. Samsung Galaxy A21s

Selanjutnya datang dari HP samsung yang memiliki Chipset Exynos 850 dengan 8 nanometer. Ram yang disematkan HP ini sebesar 6GB dengan penyimpanan 32/64GB. Kapasitas baterai dari Samsung Galaxy A21s ini cukup besar, yaitu sekitar 5000 mAh yang mampu untuk memainkan Genshin Impact dengan waktu yang cukup lama.

Harga yang dibandrol oleh Samsung Galaxy A21s ini sekitar Rp. 2,8 juta, dengan harga segitu anda sudah bisa memainkan Game Genshin Impact.

6. Samsung Galaxy A22

Masih dengan merek Samsung, Hp ini mampu memainkan Game Genshin Impact dengan cukup lancar dengan harga yang ditawarkan Rp. 2,9 juta. Dengan harga segitu hp ini dibekali dengan chipset Mediatek Helio G80 dengan 12 nanometer.

Pada segi penyimpanan terdapat 128 GB dengan dukungan RAM 6GB serta tersemat baterai yang cukup besar sekitar 5000 mAh.

7. Xiaomi Poco X3 NFC

Dengan disenjatai chipset Snapdragon 732G anda bisa memainkan game Genshin Impact dengan nyaman di HP ini. Ditambah dengan kapasitas RAM sebesar 6/8 GB dan juga ruang penyimpanan 64/128GB dapat menjadi referensi anda untuk menggunakan HP ini agar bisa memainkan Genshin Impact.

Baterai yang tertanam di ponsel ini sebesar 5160 mAh. Harga yang ditawarkan Xiaomi Poco X3 NFC ini sekitar Rp. 2,8 juta.

Nah itu dia beberapa rekomendasi HP dikisaran 2 jutaan untuk memainkan Game Genshin Impact. Nantinya, anda perlu menyesuaikan grafis demi kenyamanan bermain game yang mana tentu harus sebanding dengan spek perangkat tersebut.