4 Cara Mengurus ATM BNI Yang Hilang

Cara Mengurus ATM BNI yang Hilang – Kejadian hilangnya kartu ATM adalah bukan hal yang luar biasa lagi. Namun sudah menjadi hal biasa karena banyak orang yang mengalaminya. Maka dari itu jika masalah ini menimpa Anda, tentu saja tidak usah panik dan khawatir. Karena masalah kehilangan kartu sudah ada solusi mudahnya. Pada ulasan diatm.com kali ini akan kami bahas mengenai bagaimana cara mengurus ATM BNI yang hilang.

Mengapa tidak perlu panik? Karena selain kartu ATM sudah dilengkapi nomor rahasia alias PIN, layanan call center bank sangat mudah untuk Anda hubungi. Hanya dengan menggunakan telepon, tidak perlu datang ke kantor cabang bank, anda sudah bisa memintanya untuk memblokir. Dengan begitu kartu ATM BNI tidak bisa orang lain gunakan. Walaupun orang itu mengetahui PIN Anda. Otomatis saldo dalam rekening pun juga akan aman.

Pada dasarnya cara mengurus ATM yang hilang itu tidak serumit apa yang Anda bayangkan. Dan kebanyakan jenis bank juga mempunyai cara yang sama dalam pengurusan kehilangan ATM. Namun tentu ada beberapa yang membedakan, misalnya syarat-sayarat yang Anda butuhkan. Pada ulasan ini tentu akan kami bahas juga apa saja yang menjadi persyaratan dalam mengurus kehilangan kartu ATM. Simak terus ya.

Persyaratan yang Anda butuhkan juga tidak seribet dan sebanyak seperti apa yang Anda kira. Syarat-syaratnya yaitu yang pertama Kartu identitas yang masih berlaku. Bisa KTP, SIM, ataupun Paspor. Kalau bisa pakailah kartu identitas yang dulu anda gunakan sewaktu buka rekeningnya. Kedua Buku tabungan yang kartu ATM nya hilang tersebut. Ketiga siapkan Uang kecil sebanyak minimal Rp15.000,00 saja untuk berjaga-jaga. Keempat Surat Pernyataan Kehilangan dari kantor polisi.

Memang keberadaan kartu ATM sangat banyak orang butuhkan. Tanpa kartu ATM urusan uang, pembayaran atau transaksi pasti akan terasa lebih sulit. Tentunya Anda penasaran bukan dengan apa yang harus Anda lakukan pertama kali begitu mengetahui kartu ATM BNI Anda hilang? Perhatikan pembahasan di bawah ini.

Langkah Pertama yang Harus Dilakukan
Seperti yang telah kami sebutkan di atas bahwa cara ini sangat penting untuk Anda lakukan. Terlebih jika ATM Anda hilangnya tengah malam, akhir pekan, ataupun libur panjang saat kantor bank masih tutup. Dengan Anda melakukan cara ini saldo di rekening Anda akan terjamin keamanannya tanpa kehilangan sepeserpun uang.

Tindak pertama yang harus Anda lakukan adalah pemblokiran kartu. Walaupun kita tahu jika kartu terblokir maka kita tidak akan bisa menggunakannya. Meskipun si pencuri sudah mengetahui PIN Anda, tetap saja dia tidak bisa menggunakannya. Karena kartu Anda sudah terblokir.

Anda dapat memblokir dengan dua cara. Pertama, menghubungi BNI call center pada nomor yakni . Kedua, dengan melalui aplikasi BNI Mobile Banking atau Internet Banking. Apabila Anda sedang berada di luar negeri, silakan menelepon ke nomor + . Nomor ini bisa Anda hubungi dari telepon biasa maupun HP.

Cara Mengurus ATM BNI Hilang
* Datang ke kantor cabang BNI. Tidak harus di cabang tempat Anda membuka rekening. Anda juga bisa bisa melakukannya di bank lain.
* Ambil nomor antrian khusus bagian Customer Service kemudian tunggulah sampai nomor Anda terpanggil.
* Temui petugas bank di bagian Customer Service. Sampaikan tujuan Anda yaitu mengurus kartu yang hilang. Serahkan semua persyaratan. Customer Service kemudian akan mengecek dan menanyakan Anda beberapa pertanyaan. Seperti kapan dan di mana kejadiannya. Serta beberapa data Anda. Misal jumlah saldo terakhir, alamat, dan nama ibu kandung.
* Setelah Anda berhasil menjawab pertanyaan dengan benar Anda akan diminta mengisi formulir. Yang mana pada bagian bawah formulir wajib diberi meterai 6000 serta tanda tangan nasabah. Meterai sudah di sediakan pihak bank, anda hanya perlu membayarnya saja.
* Proses pembuatan kartu ATM yang baru akan di lakukan setelah syarat yang dibutuhkan lengkap, dan waktu yang Anda butuhkan kurang lebih 40 menit. Setelah Anda dapat kartu ATM yang baru maka bisa langsung Anda gunakan untuk transaksi.

Kesimpulan
Nah, cara di atas tadi dapat menjadi panduan Anda dalam mengatasi kehilangan kartu ATM BNI Anda. Langkahnya cukup mudah bukan, Anda hanya tinggal mengikuti dan mempraktekannya langsung. Selanjutnya simak FAQ di bawah ini.

Apakah ada biaya mengurus kartu ATM BNI yang hilang? Ya. Anda diwajibkan membayar biaya administrasi.

Jika mengganti kartu ATM baru apakah saldo ATM akan hilang? Saldo ATM Anda akan tetap aman.

Apakah bisa membuat kartu ATM baru karena ATM lama hilang, tanpa surat pernyataan kehilangan dari kantor polisi? Tidak bisa. Nasabah wajib membawa surat pernyataan kehilangan untuk mengurusnya.

Apa saja syarat ganti kartu ATM BNI? KTP, buku tabungan, dan surat pernyataan kehilangan dari kantor polisi.

Jika masih ada pertanyaan seputar cara buat ATM BNI dan masalah kehilangan kartu, Anda bisa mengakses website resmi BNI /creditcard/id-id/produk/syaratdanketentuan. Selanjutnya simak FAQ di bawah ini.

Penulis diatm.com yang telah berpengalaman dalam menulis artikel mengenai finansial dan perbankan