10 2 Perbedaan Fitur Akun WhatsApp Bisnis Dan WA Biasa

Jika Anda baru pertama kali mendengar tentang WhatsApp Bisnis, ketahui dahulu apa perbedaan nya dengan akun WA biasa (messenger).

Dengan mengetahui perbedaan fitur ke dua aplikasi chatting ini, Saya yakin Anda bisa berkata: “oooh ternyata ini alasannya kenapa Indonesia menjadi negara pertama di Asia yang dapat menggunakan WhatsApp Business bersamaan dengan empat negara lain (USA, Inggris, Meksiko dan Italia).

Lantas bagaimana cara WhatsApp Business membantu mengembangkan bisnis Anda ? Apa sih kelebihannya ? Untuk itu silahkan lihat 12 perbedaan WA Bisnis dan Biasa berikut:

10 Perbedaan Fitur Utama WhatsApp Business dan WhatsApp Biasa
Pada dasarnya, WhatsApp Business memiliki semua fitur yang ada dalam akun WhatsApp Messenger. Termasuk fitur centang biru, terakhir dilihat, backup dan lain sebagainya.

Yang menjadi kelebihan WhatsApp Business adalah adanya 10 fitur khusus bisnis berikut:

#1 Profil Bisnis
Semua pengguna WA Messenger (biasa) bisa menambahkan detail profil pribadi seperti foto profil, nama pengguna dan info.

Sementara dengan WhatsApp Business, Anda bisa memiliki fitur profil bisnis yang bisa diisi dengan informasi detail tentang bisnis Anda.

Anda bisa menambahkan informasi detail tentang bisnis Anda yang berupa:

1. Logo bisnis.
2. Nama bisnis.
3. Deskripsi tentang bisnis Anda.
4. Kategori bisnis.
5. Lokasi.
6. Jam buka dan tutup (dalam 7 hari).
7. Email.
8. Alamat Website.
9. dan lain sebagainya.

#2 Kategori Bisnis
Pengkategorian bisnis di WA bisnis bukan hanya diperuntukkan untuk bisnis besar. Bisnis kecil pun juga bisa memilih kategori yang lebih spesifik. Salah satunya “Toko Kelontong”.

Jadi meskipun bisnis Anda baru berjalan, Anda tidak perlu ragu menggunakan WA bisnis. Sementara di WhatsApp biasa, Anda tidak bisa menentukan katergori bisnis.

#3 Katalog Produk
Ini salah satu fitur andalan WA Bisnis. Anda bisa membuat katalog produk layaknya sebuah website E-Commerce.

Katalog Produk dalam WhatsApp Business tampil layaknya sebuah etalase produk lengkap dengan harga, foto, dan detail produk. Bahkan Anda juga bisa menambahkan link menuju situs website.

#4 Pesan Selamat Datang
Ketika bisnis Anda berkembang pesat, banyak pesan masuk dari pelanggan yang mungkin sulit untuk dihandle dalam waktu yang bersamaan. WhatsApp Bisnis memberikan kemudahan bagi pemilik bisnis untuk membuat auto respon chat untuk mengirimkan pesan selamat datang secara otomatis.

Cara kerjanya seperti ini:

Pesan sambutan akan terkirim secara otomatis ketika ada pelanggan yang menghubungi Anda untuk pertama kalinya

#5 Pesan diluar Jam Kerja
Sama seperti pesan selamat datang otomatis, Anda juga bisa mengatur pesan diluar jam kerja yang dikirimakan secara otomatis ke pelanggan.

Jadi pesan ini akan terkirim secara otomatis ketika ada orang lain yang menghubungi ke nomor bisnis Anda diluar jam kerja yang sudah disetting dalam Profil Bisnis Anda.

Saya rasa ini cukup membantu terlebih lagi ketika Anda tidak bisa membuka WA Bisnis selama 24 jam penuh setiap hari.

#6 Quick Replies
Fitur Quick Replies ini sangat berguna untuk menjawab pertanyaan yang paling sering ditanyakan pelanggan. Sebagai pelaku bisnis tentu Anda sangat membutuhkan fitur ini.

Setidaknya fitur ini bisa menghemat waktu Anda untuk melayani konsumen yang suka nanya itu-itu aja.

#7 Label Chat
Semakin banyak pelanggan Anda, semakin banyak pula ruang chat yang aktif. Untuk memudahkan pengelompokkan pelanggan, Anda bisa memberikan label berwarna khusus ke nomor pengguna seperti berikut:

Jadi setiap warna label memiliki arti yang bereda. Misalnya, Anda memberikan warna merah untuk pelanggan yang sudah checkout atau warna kuning untuk pelanggan yang datang dari FB Ads.

Note: Apabila pesan masuk diberi label, Anda tetap bisa menggantinya dengan label yang baru.

#8 Integrasi FB Ads
WhatsApp Bisnis memungkinkan Anda untuk mempromosikan katalog produk secara langsung melalui FB Ads.

Fitur ini dapat mengarahkan calon pelanggan dari FB Ads langsung ke chat WhatsApp maupun katalog produk Anda.

#9 Shortener Link
Secara default, WhatsApp Messenger (biasa) tidak menyediakan fitur Shortener Link untuk membuat link singkat yang langsung membuka chat WhatsApp tanpa menyimpan nomor.

Sementara di WhatsApp Business, Anda bisa membuat link tersebut serta menyesuaikan pesan kustom yang ingin disampaikan.

Namun untuk beberapa keadaan tertentu seperti membuat link kustom yang sangat banyak, Anda membutuhkan bantuan Tools WhatsApp Link Generator.

#10 Hubungkan IG dan Fans Page FB
Untuk memperluas jangkauan bisnis Anda, WA Bisnis juga memungkinkan Anda untuk menambahkan tombol chat melalui WhatsApp di akun Instagram maupun Fans Page Facebook.

Dengan ini, Anda bisa memfokuskan urusan customer service pelanggan dari berbagai jaringan promosi (IG dan Fans Page FB) melalui satu platform yaitu WhatsApp Business.

2 Perbedaan Fitur WhatsApp Business dan Business API
Pada dasarnya, WhatsApp Messenger (biasa) tersedia 100% gratis. Sedangkan WhatsApp Business tersedia dalam dua versi yaitu gratis dan premium.

Jika 10 fitur khusus WhatsApp Business diatas belum cukup membantu bisnis Anda, maka Anda bisa meningkatkan akun menggunakan Business API (Application Programming Interface).

Fitur ini diperuntukkan khusus bisnis besar dengan segudang fitur tambahan dan bukan berupa aplikasi smartphone. Jadi tidak ada di Play Store maupun App Store.

Dengan menggunakan Business API, Anda akan mendapatkan fitur premium berupa:

#1 API Premium
WhatApp Business bisa digunakan untuk bisnis kecil hingga menengah. Sedangkan WhatsApp Business API lebih cocok untuk bisnis berskala global.

Ada beberapa fitur Business API yang bisa Anda dapatkan seperti:

1. Memungkinkan untuk menerima pesan dalam jumlah yang sangat besar yang tidak bisa dikelola menggunakan WhatsApp Business saja.
2. Dapat menghubungkan Business API dengan CRM (Customer Relationship Management) milik mereka.
3. Satu akun bisa login banyak perangkat secara bersamaan.
4. Memiliki Chatbot untuk menanggapi pertanyaan umum dengan cepat.
5. Terhubung dalam satu dashboard dan inbox terpusat untuk berbagi akses dengan anggota tim dalam waktu bersamaan.

Namun, Business API membutuhkan pengajuan khusus melalui WhatsApp Partner dan tentunya tidak mudah.

#2 Akun Centang Hijau
WhatsApp Business gratis tidak mendapatkan centang hijau / verified badge. jadi belum termasuk “akun bisnis resmi”. Sedangkan dengan WhatsApp Business API, akun Anda akan mendapatkan centang hijau yang menunjukkan sebuah “akun bisnis resmi”.

Dengan mendapatkan verified badge, pelanggan jauh lebih percaya dan merasa aman bertransaksi dengan bisnis Anda.

Namun, tidak semua pengguna Business API akan mendapatkan centang hijau. WhatsApp cukup ketat menyeleksi bisnis yang akan mendapatkan verified badge.

Sejauh ini hanya bisnis-bisnis resmi yang sudah besar yang mendapatkan verified badge.

Saya rasa artikel tentang perbedaan WhatsApp Biasa dan WhatsApp Business ini sudah cukup mudah dipahami. Jika Anda memiliki pertanyaan ataupun fakta lain, silahkan coret-coret kolom komentar.

Tertarik menggunakan WhatsApp Business ? Atau hanya ingin menggunakan WA biasa ? Segera buat akun Anda melalui daftar panduan berikut:

Pintasan Panduan Membuat dan Mengelola Akun WhatsApp
1. Jenis Akun: (Anda Disini).
2. WA Messenger: Cara aman membuat akun WhatsApp Messenger (Pribadi).
3. WA Business: Cara membuat Akun WhatsApp Business.
4. Profil: Mengganti profil WhatsApp (Foto, Nama dan Info).
5. Verifikasi Dua Langkah: Mengatur dan mengelola Verifikasi Dua Langkah untuk mencegah Akun WhatsApp di bajak.
6. Backup Akun: Buat cadangan akun WA itu penting. Banyak loh orang yang nyesal setelah terjadi hal-hal aneh di akun mereka. Skuy pelajari lebih lanjut.
7. Restore Akun: Ingin mengembalikan chat WhatsApp atau file penting yang tidak sengaja terhapus ? Ikuti panduan restore akun ini.
8. Ganti Nomor: 2 cara paling aman mengganti nomor WhatsApp lama ke nomor baru.
9. Info Akun: Ketahui data apa saja yang didapatkan ketika Minta Info Akun WhatsApp serta cara membukanya.
10. Hapus Akun: Cara menghapus akun WhatsApp untuk sementara waktu dan permanen serta dampak yang akan terjadi.

Panduan Berikutnya: Privasi WhatsApp.

1×”Hidup ini singkat – bermimpilah yang besar dan wujudkan impianmu di tahun 2022 sebaik- baiknya!”