Mengenal Apa Itu Drafter Tugas Lowongan Dan Gaji
Mungkin dari kalian banyak yang belum mengenal apa itu drafter. Taukah kamu, drafter adalah pekerjaan yang dibutuhkan dalam setiap pekerjaan proyek ?
Beberapa pertanyaan seputar peluang kerja dan gaji seorang drafter juga sering dilontarkan.
Untuk itu, kali ini akan dibahas secara mendetail untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan diatas.
Apa itu Drafter ?
Drafter diambil dari kata drafting yang berarti menyusun, merancang atau merangkai. Jadi, drafter adalah profesi yang bertugas untuk merancang, mendesain dan mendetailkan sebuah bentuk atau bangunan dalam bentuk gambar atau desain. Dari sebagian kalian mungkin sudah mengenal teknik sipil. Drafter memang berkaitan dengan teknik sipil, tetapi teknik sipil bukan berarti drafter. Lantas, apa perbedaannya ?
Perbedaan Drafter Dengan Teknik Sipil
Seperti sudah dijelaskan diatas, drafter adalah profesi yang bertugas merancang atau mendesain sebuah bangunan atau objek dalam sebuah gambar.
Jika ada yang bertanya apa itu teknik sipil ? Teknik sipil adalah ilmu yang mempelajari bagaimana membangun sebuah bangunan dari nol dengan perencanaan, perancangan, perhitungan dan pembangunan.
Sehingga dalam membangun sebuah bangunan tidak ada kesalahan baik tata letak, material atau tenaga kerja.
Perbedaan Drafter dan Arsitek
Banyak yang mempertanyakanan perbedaan drafter dan arsitek. Dari segi ilmu drafter dan arsitek memiliki ilmu yang sama. Tetapi secara tugas dan tanggung jawab, drafter berbeda dengan arsitek. Arsitek bertugas untuk menghitung (biaya, material, tenaga kerja) dan mengontrol proses dari awal proyek bangunan dimulai hingga bangunan tersebut selesai. Sedangkan drafter membuat detail dari rancangan yang dibuat arsitek.
Misalkan arsitek membuat desain umum tipe rumah atau bangunan, maka tugas drafter menggambar secara detail ukuran ruangan, tata letak, tampilan atas-bawah-kanan-kiri dan detail objek seperti kusen, pintu atau jendela.
Perbedaan Drafter dan Desainer
Tugas utama drafter adalah memberikan informasi mendetail mengenai ukuran, bahan dan jenis material, pengaturan susunan layout dan beberapa hal mengenai informasi dalam gambar. Sedangkan tugas utama desainer adalah menciptakan sebuah ide atau gagasan yang dituangkan dalam gambar dan nantinya akan diperjelas atau di detailkan oleh drafter.
Desainer memiliki cita rasa seni yang kuat. Contoh pekerjaan desainer adalah mendesain interior dengan pengaturan komposisi objek sehingga menciptakan suatu keindahan. Sedangkan drafter memiliki akurasi dan ketelitian yang tinggi, hal ini memastikan bahwa ukuran objek sesuai dengan aktual misalnya pintu, kusen, atap, plafon dan lainya.
Untuk mengetahui tugas dan tanggung jawab drafter secara detail sebagai berikut.
Tugas Drafter
Tugas dan tanggung jawab drafter secara umum adalah memperinci secara detail dari desain atau rancangan awal dengan menggungakan berbagai macam software desain agar mempermudah proses fabrikasi atau pembangunan suatu bangunan.
Cara mudah memahaminya, jika kalian pernah memainkan tamia atau LEGO maka dalam kotak yang akan kita beli akan ada panduan untuk merangkainya. Nah, tugas drafter adalah membuat gambar untuk membantu Anda merangkai mainan tersebut.
Drafter tidak hanya berkaitan di arsitektural saja, tetapi banyak bidang yang membutuhkan jasa drafter. Seperti saya, saya bekerja sebagai structural designer disebuah perusahaan fabrikasi oil and gas. Lantas apa saja pekerjaan yang membutuhkan spesialisasi drafting ?
Jenis-Jenis Drafter
Aeronautical Drafter
Perusahaan pabrikan senjata seperti pindad memerlukan gambar yang detail agar bisa diproduksi secara massal dengan kualitas yang sama. Perusahaan manufaktur seperti PT Pindad adalah salah satu yang menggunakan jasa drafter dalam proses produksinya.
Architectural Drafter
Drafter Arsitektural membuat desain gambar untuk perumahan, gedung dan semacamnya. Renovasi rumah dan gedungpun bisa menggunakan jasa drafter agar menekan biaya yang keluar.
Civil/Structural Drafter
Civil atau Structural Drafter membuat detail gambar untuk bangunan yang besar-besar. Contohnya seperti stadion sepak bola, jembatan, fly over, kilang minyak, menara, dan lain sebagainya.
Electrical Drafter
Tugas electrical drafter mempersiapkan gambar yang digunakan petugas electrical untuk memasang, menarik dan mereparasi peralatan electrical berdasarkan lokasinya. Hal ini agar jalur listrik dapat terpantau dan mudah ditelusuri.
Electronic Drafter
Electronic drafter membuat gambar papan sirkuit yang digunakan di perusahaan manufaktur yang berhubungan dengan instalasi, reparasi dari peralatan barang elektronik.
Mechanical Drafter
Banyak perusahaan manufaktur yang membutuhkan mesin otomasi yang tidak tersedia dipasaran dan mengharuskan untuk membuat secara custom. Mechanical drafter bertugas untuk membuat desain sebuah mesin yang bergerak secara otomatis untuk menyelesaikan pekerjaan seperti pengisian cairan ke botol, pemasangan, pelepasan, pengencangan dan lainnya dalam jumlah banyak dan otomatis.
Piping Drafter
Piping drafter membuat gambar layout yang berupa jalur liquid atau cairan. Gambar ini sering digunakan untuk kilang minyak, saluran pipa air, chemical plant dan segala sesuatu yang membutuhkan jalur irigasi dari pipa.
Marine Drafter
Marine drafter bertugas untuk membuat detail gambar dari kapal atau jalur transportasi dari lapangan pembuatan kapal hingga peluncuran ke laut.
Construction Drafter
Salah satu tugas construction drafter membuat layout/denah mengenai lifting/pengangkatan material atau bangunan itu sendiri. Construction drafter memiliki spesialisasi lebih untuk menghitung CoG (Center of Gravitation) sebuah material atau bangunan yang akan diangkat menggunakan crane dan dipindahkan ke sebuah tempat.
Furniture Drafter
Tugas furniture drafter adalah mendesain mebel atau furniture sesuai kebutuhan customer.
Jig Drafter
Jig Drafter adalah membuat spare part mesin yang dibutuhkan oleh perusahaan manufacture. Dimana jig tersebut harus sangat presisi dan sedikit toleransi. Tugas drafter sangat dibutuhkan disini dan tidak mungkin harus dikerjakan secara manual.
Drafter Engineering
Drafter engineering adalah drafter yang bekerja dibawah naungan engineering dengan bekerja sama dengan beberapa engineer secara langsung. Engineer yang terkait adalah Production Engineer yang tugasnya berhubungan dengan pelaksana dilapangan, baik itu workshop, assembly shop atau erection shop.
Hal ini sangat membantu dalam sistem engineering karena drafter hanya fokus untuk membuat gambar kerja. Sedangkan jika ada permasalahan dilapangan, tugas Production Engineer lah yang menyampaikan kepada drafter, sehingga drafter tidak harus bolak-balik turun kelapangan untuk memeriksa kondisi aktual dilapangan.
Drafter Freelance
Drafter freelance tidak terikat akan kontrak kerja. Dan perjanjian sistem kerja berdasarkan kesepakatan kedua belah pihak dan jarang adanya hitam diatas putih. Untuk menjadi seorang drafter freelance harus memiliki relasi yang kuat. Karena pekerjaan biasanya diberikan saat sebuah perusahaan overload atau hanya mengerjakan projek kecil.
Keuntungan menjadi drafter freelance adalah bisa kerja kapanpun dan tidak ada ketentuan kerja, tetapi dalam membuat gambar harus selesai sesuai target. Sedangkan gaji drafter freelance berdasarkan kesepakatan kedua belah pihak. Ada yang berdasarkan persentase nilai projek, gambar kerja, waktu kerja (perjam) dan lainnya.
Peluang Kerja Drafter
Selama proyek masih ada baik itu baru atau renovasi maka jasa drafter akan tetap dipakai. Biasanya drafter tergabung dalam team engineering jika disektor industri fabrikasi, atau tergabung bersama tim arsitek atau perencana.
Jika Anda sering menggunakan layanan pencari kerja di jobstreet dan jobsdb dengan kata kunci ‘drafter’ maka setiap hari Anda akan mendapatkan notifikasi lowongan kerja drafter.
Beberapa perusahaan juga membuka loker drafter dengan lulusan SMK. Hal ini membuktikan pekerjaan drafter lebih mengutamakan skill daripada teori. Walaupun teori itu juga penting.
Jika Anda berminat menjadi seorang drafter, mungkin bisa membaca artikel saya mengenai lowongan drafter oil and gas. Khusus untuk drafter oil and gas biasanya membuka 5 divisi : structural, piping, electrical, marine dan construction.
Gaji Drafter
Saya juga telah membahas secara detail seputar gaji drafter. Umumnya gaji drafter diatas UMK atau UMR setempat. Berbagai sektor industri mempengaruhi rate gaji drafter. Setidaknya gaji drafter AutoCAD sudah bisa mendapatkan 3 juta keatas.
Tapi jangan anggap remeh gaji seorang drafter, dibidang dan lokasi tertentu seorang drafter bisa mendapatkan gaji sekitar 2.000 USD atau Rp.30 Juta setiap bulan.
Jika Anda sudah menekuni profesi drafter dan memiliki jam terbang yang cukup. Anda bisa mengambil pekerjaan sebagai drafter freelance diluar sana. Jadi menjadi drafter bisa bekerja online maupun offline, partime maupun fulltime.
Drafter Lebih Mengutamakan Skill dan Pengalaman
Drafter adalah profesi yang cocok dimana mereka mencari pekerjaan lulusan sma/smk. Tidak hanya semata-mata lulusan SMA/SMK yang diterima bekerja untuk drafter, melainkan mereka harus mengerti dan paham untuk membaca berbagai gambar teknik (shop drawing) dan mengaplikasikannya dalam software, baik itu software desain 2D atau 3D.
Banyak perusahaan yang mengatakan bahwa drafter adalah profesi yang menjanjikan bagi tamatan SMA/SMK. Perusahaan lebih melihat kemampuan drawing saat dilakukan test penerimaan daripada melihat nilai rapor atau IPK. Tentunya perusahaan lebih memilih mereka yang siap langsung bekerja daripada harus mentraining orang baru.
Teknik menggambar menggunakan software seperti AutoCAD bisa dipelajari secara otodidak melalui video atau buku dan bagi mereka yang lulusan SMK, mereka mempelajarinya di sekolah. AutoCAD adalah software yang bisa dipelajari bagi pelajar dengan versi gratisnya yaitu Autodesk Student
Jadi, drafter adalah profesi yang tidak menuntuk harus memiliki pendidikan tinggi tetapi mensyaratkan harus memiliki ilmu dasar mengenai drafting itu sendiri.
Drafter Memiliki Posisi Penting Dalam Proyek
Dalam sebuah proyek, perencanaan dan simulasi adalah hal yang krusial karena berhubungan dengan biaya yang akan dikeluarkan dalam sebuah proyek.
Drafter bisa ditempatkan di posisi planer untuk menghitung MTO (Material Take Off) untuk pembelanjaan material atau diposisi engineering yang bertugas untuk mendesain secara presisi sebuah proyek. Jadi, drafter adalah profesi yang memiliki posisi penting dan harus ada di setiap proyek.
Jenjang Karir Seorang Drafter
Drafter memiliki hirarki yang cukup rendah dalam organisasi perusahaan. Drafter adalah tim support yang melayani permintaan untuk meringankan pekerjaan tim engineering, fabrikasi, planer, konstruksi dan lainnya dengan mengeluarkan gambar teknik yang mudah mereka pahami.
Ibarat catur, drafter adalah pion yang maju untuk memudahkan para perwira untuk mengatur jalan mereka. Dan drafter tidak bisa memutuskan sendiri jika terdapat permasalahan desain. Mereka harus melapor kepada arsitek atau engineer, barulah para arsitek dan engineer ini yang memutuskan apapun terkait permasalahan desain.
Jadi, untuk jenjang karir seorang drafter hanya bisa sampai di level supervisor drafting. Jika ingin lebih, mereka harus training sertifikasi software 3D seperti Tekla, atau PDMS sehingga mereka naik tingkat dari sebelumnya drafter menjadi seorang desainer.