Cara Mengetahui Windows Asli Dan Palsu

Cara mengetahui windows asli dan palsu – Apakah kamu menggunakan perangkat komputer atau laptop yang menggunakan sistem operasi Windows 10? Lalu, apakah kamu mengetahui bagaimana cara mengetahui Windows asli atau palsu? Apalagi sekarang ini banyak banget tersebar Windows palsu yang kalau digunakan bisa mempengaruhi kinerja perangkat. Software bajakan ini bahkan juga berpotensi menyebabkan virus pada perangkatmu.

Baca juga: Perbedaan Windows 10 dan 11, Sudah Tahu Belum?

Tentang Windows
MICROSOFT Windows 10 Pro Original

Windows adalah sistem operasi yang sangat ramah dengan user interface, mudah digunakan, dan dilengkapi dengan beberapa fitur canggih di dalamnya. Fungsi Windows adalah untuk menghubungkan aplikasi dengan perangkat keras agar bisa terintegrasi secara konsisten. Windows juga berperan dalam mengelola input dan output data sekaligus mengendalikannya.

Berkat penggunaan Windows, kamu bisa mengelola proses persiapan, penjadwalan, dan pemantauan program dengan gampang. Kelebihan dari perangkat lunak ini adalah sudah mendukung Adobe Photoshop, Illustrator, CorelDraw, Blender, dan lain sebagainya. Bahkan, Windows juga sudah memiliki dukungan perangkat keras .

Windows sendiri terdiri dari beberapa versi, salah satu yang terbaru adalah Windows 10. Versi Windows yang dirilis pada 2015 ini menghadirkan tombol start yang lebih seimbang dengan desktop. Tampilan dan suasananya pun sangat minimalis sehingga memudahkan siapa saja dalam menggunakannya. Nggak heran kalau banyak orang yang tertarik untuk update Windows lama ke versi terbarunya ini.

Cara Membedakan Asli Palsu
Kalau kamu paham tentang IT, sebenarnya cara mengetahui Windows asli dan palsu adalah hal yang sangat gampang dilakukan. Berikut ini beberapa perbedaan dan langkah-langkah mengecek keasliannya:

1. Keamanan
Windows 10 merupakan perangkat lunak yang secara resmi dikeluarkan dan dikembangkan oleh Microsoft. Sehingga, perangkat ini dijamin bebas dari berbagai virus atau malware. Sedangkan Windows bajakan diaktivasi oleh cracker. Dengan begitu, ada kemungkinan kalau cracker tersebut memasukkan virus atau malware ke dalamnya.

Hal ini tentu saja bisa mengakibatkan data-data kamu dalam bahaya. Apalagi kalau di dalam perangkat kamu terdapat data penting milik perusahaan atau tugas-tugas kuliah. Untuk mengecek keasliannya kamu bisa klik “Start”, pilih “Settings” kemudian pilih menu “Update & Security”.

Setelah itu klik tab “Activation” yang ada di panel sebelah kiri. Sementara itu, di panel sebelah kanan kamu bisa melihat status aktivasi Windows. Kalau Windowsnya asli, statusnya akan “Windows is activated with a digital licence linked to your Microsoft account”.

2. Update
Windows yang asli pasti akan selalu mendapatkan update terbaru dari Microsoft, baik pembaruan keamanan maupun fiturnya. Sementara itu, sebagian Windows bajakan masih berpeluang mendapatkan update. Namun hal ini tentu saja berisiko akan ketahuan oleh Microsoft sehingga nggak bisa mendapatkan update lagi.

Kalau sudah nggak bisa melakukan update, tentu saja keamanan data di dalam perangkat yang dipasangi Windows bajakan akan berkurang. Selain melalui cara di poin pertama, kamu juga bisa mengecek keaslian Windows dengan langkah berikut.

Ketik “This PC” di kolom pencarian, kalau sudah muncul klik kanan pada aplikasi tersebut lalu pilih “Properties”. Akan muncul jendela ”System”, di bagian “Windows Activation” kamu bisa melihat apakah Windows sudah teraktivasi atau belum. Kalau ada pesan yang muncul berbunyi “Windows is Activated” beserta product ID-nya. Kalau pesan yang muncul selain itu, berarti Windows tersebut bajakan.

3. Support
Windows yang original pastinya memungkinkan penggunanya untuk mendapatkan support dari Microsoft maupun pabrikan komputer. Hal ini tergantung dengan lisensi Windows yang kamu miliki. Kamu bisa menghubungi support tersebut melalui telepon atau email.

Ini akan berguna saat terjadi error atau ada kendala saat meng-install Windows. Sedangkan pengguna Windows 10 bajakan nggak akan mempunyai akses apapun ke support baik dari Microsoft maupun pabrikan komputer. Cara untuk mengecek keaslian Windows lainnya adalah melalui Command Prompt.

Ketik “cmd” di kotak pencarian, setelah muncul “Command Prompt” pilih menu “Run as administrator”. Selanjutnya akan ada beberapa perintah yang bisa digunakan untuk mengecek keaslian Windows. Setelah itu, ikutilah langkah-langkah yang muncul di layar untuk mengetahui keaslian Windows.

4. Notifikasi
Kalau komputermu menggunakan Windows bajakan, akan ada notifikasi peringatan di pojok kanan bawah desktop. Notifikasi tersebut berbunyi “Activate Windows: Go to Settings to Activate Windows”. Hal ini akan terjadi kalau Windows bajakan ini dikenali oleh server Microsoft.

Sedangkan, pengguna Windows yang original nggak perlu khawatir akan ada notifikasi yang mengganggu seperti ini. Cara terakhir untuk mengetahui keaslian Windows bisa melalui menu “Run”. Tekan Windows + R untuk menuju ke menu “Run” kemudian pada kotak yang tersedia tuliskan “slmgr.vbs /dli” lalu “Enter”.

Akan muncul “Script Host”, Windows kamu original kalau pada Description hanya tertulis Windows/ Microsoft sebaga nama pembuat. Selain itu, pada license status tertulis ”Licensed” dan nggak terdapat tanggal kadaluarsa.

Kesimpulan
Nah, jadi bisa disimpulkan bahwa untuk mengetahui Windows asli dan palsu bisa dilihat dari keamanan, update, support, dan notifikasinya. Pastikan kalau perangkat kamu nggak menggunakan Windows palsu atau bajakan demi keamanan data yang ada di dalamnya.

Baca juga: Yuk, Intip Cara Mengganti Desktop Laptop

Setelah mengetahui perbedaan dan cara mengetahui Windows asli atau palsu kamu pasti semakin takut menggunakan yang bajakan. Daripada bingung dan takut, lebih baik beli saja Windows 10 yang dijamin asli di Blibli. Sehingga saat memasangnya pada perangkat kamu nggak perlu akan ada data penting yang menghilang. Nggak usah kelamaan, yuk beli Windows 10 di Blibli dan nikmati promonya!