Cara Mematikan Update Windows 10

Ada berbagai macam cara mematikan update Windows 10 yang sering mengganggu saat Anda menggunakan perangkat laptop berbasis sistem operasi Windows. Sebut saja dengan mengaktifkan fitur-fitur lain di perangkat Windows seperti defer upgrade, metered connection, dan yang lainnya.

Banyak pengguna yang merasa terganggu dengan proses update otomatis yang di perbaharui oleh Windows. Pembaharuan otomatis tersebut seringkali merugikan pengguna dengan kuota terbatas karena update tersebut membutuhkan kuota.

Proses update biasanya akan langsung menginterupsi pekerjaan yang sedang dilakukan karena waktu pemrograman update yang tidak diatur. Update juga biasa terjadi apabila Anda me-restart perangkat ataupun awal starting.

1. Menunda pembaharuan otomatis.

Anda tidak menghentikan secara permanen windows update di Windows 10. Akan tetapi dapat menunda pembaharuannya sesuai dengan tanggal dan waktu yang diinginkan. Caranya adalah dengan:

* Klik menu start di taskbar yang ada di bawah layar laptop atau PC Anda
* Klik ikon settings, maka di layar akan muncul halaman dari menu settings
* Klik tab update and security selanjutnya klik tab windows update
* Klik advance options dan pause update
* Anda dapat menghentikan sementara update Windows 10 di perangkat sesuai dengan waktu yang ditentukan. Akan tetapi saat periode ini berakhir windows update akan secara otomatis melakukan pembaharuan.

1. Membatasi Koneksi Internet.

Jika Anda memiliki kuota internet yang sangat terbatas, maka ada baiknya mensetting windows update Anda dengan menggunakan metered connection. Adapun beberapa cara yang dapat dilakukan yaitu:

* Klik menu start di taskbar yang ada di bawah layar laptop atau PC Anda
* Klik ikon settings, maka di layar akan muncul halaman dari menu settings
* Klik tab network & internet
* Klik WiFi di kolom sebelah kiri
* Klik nama WiFi yang Anda gunakan saat ini dan scroll ke bawah hingga menemukan metered connection.
* Selanjutnya klik on
* Windows 10 akan mengerti bahwa Anda memiliki kuota yang terbatas sehingga tidak mengunduh tanpa izin dari pembaharuan Windows.

1. Menonaktifkan Windows Update Startup Service.

Maksudnya windows update akan secara otomatis mencari internet yang dapat membuat aplikasinya diperbaharui pada saat starting.

Baca Juga : Cara Bikin Preset Lightroom Terbaru Maka dari itu dengan mengeluarkan perintah bahwa windows update di blok pada saat starting, maka windows update tidak akan dapat beroperasi. Langkah-langkah yang dapat dilakukan yaitu:

* Klik menu start di taskbar yang ada di bawah layar laptop atau PC Anda
* Ketik service maka akan muncul tab service di sebelah kanan kotak dialog.
* Klik tab run as administrator. Maka akan keluar jendela service
* Scroll terus ke bawah karena startup service biasanya tersusun secara alfabetis, hingga menemukan windows update.
* Klik kanan dan pilih menu properties
* Pada kotak dialog startup type pilih disable apabila Anda ingin menghentikan update
* Dapat juga memilih manual apabila Anda masih ingin update akan tetapi dilakukan secara manual oleh Anda sendiri.

Agak rumit mematikan windows update dengan group policy karena menggunakan registry editor. Adapun caranya adalah sebagai berikut:

* Klik menu start di taskbar yang ada di bawah layar laptop atau PC Anda
* Ketik msc maka akan muncul tab service di sebelah kanan kotak dialog.
* Klik tab computer configuration
* Klik administrative templates
* Klik windows component
* Klik windows update
* Pilih configure automatic updates di bagian kanan lalu double klik maka akan terbuka jendela configure automatic updates
* Klik disable, lalu klik Apply dan klik OK

Selanjutnya windows update akan berhenti mengunduh pembaharuan secara otomatis. Pembaharuan hanya dapat di unduh secara otomatis dengan membuka settings-update and security-windows update-check for updates.

1. Mencegah Update Terinstal

Untuk dapat mengupdate aplikasi, maka windows update akan mengunduh aplikasi tersebut terlebih dahulu. Dan selanjutnya menginstalnya sehingga dapat digunakan di laptop atau PC.

Anda dapat menghentikan proses instalasi sudah diunduh oleh windows akan tetapi tidak disarankan untuk menghentikan proses aplikasi yang sedang diinstal.

Setelah windows mengunduh aplikasi, biasanya akan terlihat beberapa daftar aplikasi yang akan segera di install. Maka dari itu hentikan prosesnya disini. Caranya adalah dengan:

* Klik menu start di taskbar yang ada di bawah layar laptop atau PC Anda
* Ketik security and maintenance maka akan muncul tab kotak dialog.
* Klik tab Maka akan keluar beberapa histori
* Cek automatic maintenance. Apabila terdapat update maka aka nada beberapa daftar aplikasi yang harus di install.
* Pilih stop maintenance maka update akan otomatis terhentikan
* Apabila Anda ingin mengupdate kembali maka dapat memilih start maintenance

Itulah beberapa cara mematikan update Windows 10 yang sering mengganggu Anda ketika sedang bekerja. Akan tetapi ingat, jika Anda mematikan fitur windows update maka Anda tidak akan mendapatkan pembaharuan mengenai windows.

Sehingga ketika ada kesalahan akan sangat sulit untuk memperbaikinya kembali bahkan mungkin hanya dapat diperbaiki dengan di instal ulang kembali.