Cara Aktivasi 5G Telkomsel Di Ponsel Dengan Mudah Cek Juga Daftar HP Yang Sudah Support 5G

TRIBUNNEWSMAKER.COM – Cara aktivasi 5G Telkomsel di ponsel dengan mudah, cek juga daftar HP yang sudah support 5G.

Telkmomsel sedang gencar mengadopsi teknologi 5G di sejumlah titik berbagai wilayah di Indonesia.

Namun ada sejumlah kendala yang dihadapi Telkomsel, tak hanya pihak provider namun peran vendor perangkat juga harus mendukung.

5G adalah teknologi seluler yang merupakan evolusi dari Teknologi 4G LTE, yang secara teori dapat mencapai data rate (kecepatan data) lebih cepat, latency lebih rendah, dan jumlah connection density (kerapatan koneksi) lebih banyak dari 4G.

Telkomsel adalah satu-satunya operator di Indonesia yang telah secara resmi memperoleh izin untuk menggelar layanan 5G.

Kehadiran jaringan 5G tidak mempengaruhi kecepatan jaringan 4G.

Tidak ada perbedaan antara Volte dan 5G, pelanggan tetap dapat melakukan telepon, SMS, dan VoLTE.

Cara beli paket Telkomsel untuk internet, telepon dan SMS secara mudah. (Telkomsel)Perlu diketahui juga bahwa konsumsi baterai tidak dipengaruhi terhadap jenis jaringan yang didapat (3G/4G/5G), tapi kualitas jaringan di lokasi pelanggan dan aktifitas penggunaan smartphone.

Pada tahap pertama peluncuran 5G Telkomsel secara komersil, secara teori sinyal 5G bisa memberikan kecepatan download hingga 400Mbps untuk Orbit dan hingga 750Mbps untuk mobile.

Namun, rata-rata pengalaman download bisa mencapai kecepatan hingga 100Mbps – 250Mbps, tergantung pada kualitas sinyal, kapabilitas perangkat 5G yang digunakan, dan kepadatan pelanggan 5G di lokasi tersebut.

Feedback dari pelanggan akan menjadi pertimbangan Telkomsel untuk terus mengembangkan jangkauan Telkomsel 5G dan menjangkau lebih banyak pelanggan di Indonesia dengan pengalaman 5G terbaik.

Keterangan harga paket internet 5G untuk pelanggan yang diundang untuk program Early Bird, dalam acara peresmian layanan 5G Telkomsel di Jakarta, Kamis (27/5/2021). ((KOMPAS.com/ BILL CLINTEN))Bagaimana cara aktifkan Telkomsel 5G ?

Berikut persyaratan agar pelanggan dapat menikmati layanan 5G:

– Nomor telah mengaktifkan layanan 5G.