5 Merk Hp Terbaik Terlaris Di 2022 Versi IDC Canalys
Predikat merk hp terbaik dan terlaris di tahun 2021 dan 2022 jadi suatu kebanggaan tersendiri. Banyak produsen smartphone kelas dunia, seperti: Samsung, Apple, Xiaomi, OPPO, dan vivo terus meluncurkan produk baru agar bisa jadi nomor satu di dunia. Selain bermain di harga, produsen smartphone juga meluncurkan banyak varian produk.
Smartphone paling laris di dunia saat ini didominasi oleh sistem operasi Android dan iOS. Paling banyak memakai OS Android dengan market share sebanyak 71.35%. Sementara, iOS dari Apple yang hanya digunakan iPhone punya market share sebesar 28.1%. Sisanya adalah sistem operasi lain, seperti: Tizen, KaiOS, Windows, dan lainnya.
Untuk menentukan apa merk hp terbaik dan terlaris bisa dilihat dari market share atau pangsa pasarnya. Semakin banyak hp dibeli, artinya banyak orang yang percaya dengan brand tersebut. Selain itu, merk hp terbaik di dunia juga punya jaminan purna jual yang tersebar di banyak tempat. Ini membuat konsumen lebih tenang saat membeli hp dari merk terbaik dunia.
Merk Hp Terbaik 2022 Versi IDC
Kami mengacu pada data IDC (International Data Corporation) untuk menentukan apa merk hp terbaik di tahun 2022. Situs IDC rutin memberitakan merk smartphone terbaik dan paling laris setiap tahun. Datanya diambil dari jumlah hp yang dikapalkan setiap kuarter tahun.
Sebelumnya di Q3 tahun 2021, merk hp terbaik di dunia dipegang oleh Samsung dengan market share 20.8%. Di posisi kedua adalah Apple dengan pangsa pasar 15.3%. Kemudian, di posisi 3 ada Xiaomi dengan pangsa pasar 13.3%. Lalu bagaimana dengan peringkat di Q ?
Urutan Merk Hp Terbaik di Q Menurut IDC.Menurut data di atas, terlihat bahwa Samsung masih menjadi posisi nomor 1 merk hp terbaik dunia. Di Q3 tahun 2022, Samsung punya market share 21.2%. Posisi Samsung di nomor 1 tetap tidak bergeser dibanding periode Q3 2021. Akan tetapi jika dibandingkan tahun sebelumnya, jumlah pengapalan Samsung di Q menurun 7.8%.
Perbandingan Market Share Smartphone .Lalu di posisi kedua, Apple hanya naik sedikit dibanding Q3 2021. Market share Apple di Q sebesar 17.2%. Dibanding periode yang sama di Q3 2021, market share Apple hanya naik tipis sebesar 1.6%. Menariknya, di Q3 tahun 2022 ini hanya Apple yang mencatat pertumbuhan positif.
Di posisi ketiga, volume penjualan Xiaomi turun sebesar 8.6% dibanding tahun 2021. Di Q3 2022, Xiaomi memang banyak mengeluarkan produk baru dengan harga murah. Namun merk hp terbaik di tahun 2021 dan 2022 di semua segmen mengalami beragam tantangan, seperti melemahnya permintaan global dan ketidakpastian ekonomi.
Merk Hp Terbaik di Q3 Tahun 2022
Berikut urutan merk hp terbaik di Q versi IDC:
1. Samsung. Market Share 21.2%
2. Apple. Market Share 17.2%
3. Xiaomi. Market Share 13.4%
4. vivo. Market Share 8.6%
5. OPPO. Market Share 8.6%.
Merk HP Terlaris 2022 Versi Canalys
Sama seperti data yang dimiliki IDC, Data dari Canalys juga memperlihatkan merk hp yang paling laris di tahun Q3 2022. Menurut Canalys, Samsung berhasil masuk ke posisi pertama merk hp terlaris dan terbaik di Q3 2022. Meski untuk jumlah pengiriman hp Samsung di kuartal kedua tahun 2022 mengalami penurunan dibanding Q3 2021.
Pengiriman smartphone di seluruh dunia turun 9% dibanding Q3 2021. Penyebabnya karena kondisi ekonomi yang kurang menentu sehingga masyarakat cenderung menunda beli hp baru dan memprioritaskan pengeluaran yang lebih penting. Dari tahun ini, Samsung, Apple, dan Xiaomi masih kokoh berada di urutan 3 teratas. Sementara itu, OPPO dan vivo masih harus berjuang karena di Q pangsa pasar mereka turun.
Merk Hp terbaik di dunia Q3 tahun 2022 versi Canalys.Sementara itu, Xiaomi masih bertahan di posisi ketiga dengan menjual produk di harga yang 40% – 75% lebih murah dibanding Samsung dan Apple. Sehingga masih berhasil membuat banyak konsumen dunia tertarik membelinya. Xiaomi juga cukup berhasil berkat seri Redmi Note 11 terbaru dan POCO yang diluncurkan di sepanjang tahun 2022.
Namun, Xiaomi akan cukup sulit bersaing di pasar flagship yang masih didominasi Samsung dan Apple. Selain itu, Xiaomi juga akan bersaing dengan OPPO dan vivo yang sama-sama ingin menguasai pasar flagship dan bermain di segmen menengah. Berikut ini data merk hp paling laris di Q3 tahun 2022 menurut Canalys:
Urutan Merk Hp Terbaik di Q Menurut Canalys.Merk Hp Terlaris di Q3 Tahun 2022
Inilah merk hp terlaris di Q3 tahun 2022, menurut Canalys:
1. Samsung. Market Share 22%
2. Apple. Market Share 18%
3. Xiaomi. Market Share 14%
4. OPPO. Market Share 10%
5. vivo. Market Share 9%.
Merk HP Terbaik di Indonesia Tahun 2022
Percepatan jangkauan 5G di Indonesia membuat banyak orang berpikir untuk upgrade hp lama ke hp yang sudah mendukung 5G. Ditambah lagi, kehadiran chipset Mediatek Dimensity yang sudah didukung modem 5G membuat banyak hp kelas menengah ke bawah bisa mencicipi kencangnya jaringan 5G. Cek rekomendasi HP 5G Murah.
Penjualan smartphone di Indonesia turun 12.4% dibanding tahun Q3 2021. Sedangkan, dibanding Q volume penjualan menurun sampai 14.6%. Total penjualan mencapai 8.1 juta unit menurut data IDC Worldwide Quarterly Mobile Phone Tracker.
Meskipun inflasi di Indonesia hanya mencapai 5.95% YoY di bulan September 2022, namun ternyata kenaikan BBM mempengaruhi daya beli konsumen dan menurunnya permintaan secara keseluruhan. Kenaikan harga BBM membuat pangsa pasar di segmen low end sampai menengah menurun jadi 75% dibanding 81% pada Q3 2021. Sementara itu, kelas menengah ke atas masih stabil.
Merk Hp Terbaik di Indonesia Q Menurut IDC.Permintaan smartphone dengan kisaran harga $200 ke bawah terkena dampak yang besar akibat kenaikan BBM. Jumlah permintaan menyusut hingga 6% dibanding Q3 2021. Sedangkan untuk harga di atas $400 terlihat cukup menguat dibanding tahun sebelumnya.
Di akhir 2022, dunia global sedang berjuang melawan inflasi, pergerakan nilai tukar yang bergejolak, dan kenaikan suku bunga. Akibat inflasi dan kenaikan harga BBM, pasar smartphone di Indonesia tetap berada di bawah tekanan di tahun 2022. Bisa disimpulkan penjualan smartphone di Indonesia akan lebih rendah dibanding tahun 2021.
Merk HP Terbaik di Indonesia Q3 Tahun 2022
Inilah urutan merk hp terbaik di Indonesia pada Q3 tahun 2022 menurut IDC.
1. OPPO. Market Share 22.9%
2. Samsung. Market Share 21.6%
3. vivo. Market Share 18.8%
4. Xiaomi. Market Share 13.6%
5. realme. Market Share 11%.
Menurut data IDC, OPPO meraih posisi pertama berkat bantuan seri A57 dan A16 terbaru yang mengincar segmen low end. Untuk seri Reno 8 berhasil menarik banyak minat masyarakat di kelas menengah. Total pengiriman unit smartphone kelas menengah OPPO meningkat hingga 44.1%, di mana sebelumnya pada Q hanya 15.5%. Seri Reno 5G juga mengangkat posisi OPPO jadi 19.1%, lebih tinggi dibanding Q pada 6.5%.
Kemudian Samsung sedang gencar meluncurkan hp layar lipat seri Galaxy Fold dan Flip. Kemudian untuk seri Galaxy A13 dan A03 berhasil menaikan pangsa pasar low end Samsung jadi 64.6%, di mana sebelumnya penjualan low end hanya 50.6% di Q3 2021. Lalu untuk seri smartphone yang sudah mendukung 5G naik jadi 24.4% dari sebelumnya pada Q hanya 8.7%.
vivo yang berada di posisi ketiga memiliki seri Y35 dan V25 yang ampuh mendongkrak pangsa pasar menengah dari seluruh pengiriman di tahun 2022. Model seri V dan X lainnya yang dijual di atas $400 menjadi seri yang paling banyak dibeli di tahun ini.
Di posisi keempat, Xiaomi meningkatkan pengiriman smartphone kelas low end (di bawah $200) jadi 82.3%, di mana sebelumnya pada Q hanya 63.2%. Seri low end Xiaomi favorit di Indonesia dipimpin oleh Redmi 10A, 10C, Redmi 9A, dan 9C. Untuk seri 5G, pengapalan ditingkatkan dari 13% pada Q menjadi 14.9%.
realme di posisi kelima tetap kuat dan stabil di pangsa pasar low end. Seri hp dengan harga di bawah $200 tetap unggul berkat dukungan seri Narzo 50i Prime dan C30. Untuk seri menengah ke atas seri GT Neo3 dan GT2 Pro posisinya tetap stabil di angka 2.3%.
Jika dirangkum dari awal hingga akhir tahun 2022, IDC memperlihatkan bahwa OPPO adalah di posisi pertama sebagai merk hp terlaris di tahun 2022. Di posisi kedua ada Samsung, dan vivo di posisi ketiga. Naiknya harga BBM dan inflasi membuat permintaan cenderung menurun di tahun ini. Banyak orang menunda untuk upgrade hp baru dan fokus memenuhi kebutuhan yang lebih penting.
Menurut data dari Canalys, OPPO berhasil masuk ke meraih posisi pertama merk hp terbaik di Indonesia di tahun 2022. Pangsa pasarnya di Indonesia mencapai 23%. Kesuksesan ini tidak lepas dari naiknya minat beli hp di kelas low end dan menengah, di mana ada hp vivo seri A dan Reno yang jadi andalannya.
Sementara itu, Samsung ada di posisi kedua dengan pangsa pasar sebesar 21%. Posisinya turun dibanding Q di mana Samsung ada di posisi pertama. Kemudian, vivo juga turun dari posisi dua di Q2 2022, menjadi posisi tiga di Q3 2022. Pangsa pasar vivo di Q memiliki pangsa pasar 20%.
Posisi Xiaomi masih stagnan di urutan keempat. Hanya saja untuk pangsa pasarnya turun dari 16% di Q jadi 13% di Q3 2022. Di bawahnya ada realme dengan pangsa pasar di Q mencapai 12%. Berbagai macam hal jadi penyebab lesunya permintaan di akhir 2022, seperti kondisi perekonomian tidak stabil sampai belum ada produk yang dipandang menarik di akhir 2022.
Merk Hp terlaris di Indonesia Q3 tahun 2022 menurut Canalys.Berikut urutan merk hp terlaris di Indonesia pada tahun 2022 menurut Canalys.
1. OPPO. Market Share 23%
2. Samsung. Market Share 21%
3. vivo. Market Share 20%
4. Xiaomi. Market Share 13%
5. realme. Market Share 12%.
Urutan Merk HP Terbaik dan Terlaris di 2022
Berikut ini urutan merk hp terbaik di dunia tahun 2022 menurut IDC dan Canalys.
1. Samsung
Samsung sudah bertahun-tahun menjadi merk hp terbaik di dunia. Banyaknya segmen konsumen yang diincar, kualitas produk yang bagus, service center yang tersebar di banyak kota, dan dukungan sistem operasi berkelanjutan membuat banyak konsumen menyukainya.
Saat ini Samsung punya 5 seri Smartphone yang jadi andalan. Pertama adalah seri Galaxy Z yang diisi oleh banyak hp dengan teknologi layar lipat terbaru. Seri Galaxy S yang jadi andalan untuk bersaing di kelas flagship. Lalu ada Seri Galaxy A yang menyasar segmen kelas menengah hingga pemula.
Samsung seri M menyasar segmen konsumen yang membutuhkan baterai besar. Kemudian yang terakhir ada seri Galaxy Note yang selalu dibekali Stylus untuk mendukung aktivitas pebisnis dan profesional. Banyaknya pilihan produk dan harga yang kompetitif membuatnya masih bertahan di posisi 5 besar dunia dan Indonesia.
2. Apple
Produk iPhone dari Apple selalu dinanti di akhir tahun. Sesuai dengan kebiasaan Apple yang meluncurkan varian terbaru iPhone setiap akhir tahun. Kebanyakan konsumen di dunia selalu menanti fitur baru apa yang dimiliki seri iPhone terbaru.
Apple hanya punya 1 seri smartphone yaitu iPhone. Merk iPhone sendiri punya turunan seri, seperti: iPhone seri standar, seri Pro, dan seri Pro Max. Perbedaan ketiganya biasanya ada di ukuran layar dan spesifikasi kamera. Harga yang dipasarkan berada di kisaran 10 juta ke atas, karena mengincar segmen menengah atas.
Meski hanya meluncurkan satu seri smartphone dalam setahun, kehadirannya selalu jadi pembicaraan. Desain iPhone yang ikonik jadi salah satu alasan kenapa banyak orang menyukainya. Karena peluncuran iPhone selalu di akhir tahun, biasanya penjualan iPhone akan naik pada Q4 di setiap tahunnya.
3. Xiaomi
Dari dulu sampai sekarang, Xiaomi selalu konsisten memberikan produk dengan harga murah dan spesifikasi terbaik di kelasnya. Xiaomi adalah hp budget friendly yang memungkinkan banyak orang mencicipi spesifikasi kelas atas dengan harga lebih murah.
Kualitas produk, dukungan sistem operasi, dan service center yang tersebar di banyak tempat membuat orang menyukai produk Xiaomi. Berbeda dari Samsung, Xiaomi hanya punya 3 seri smartphone. Yang pertama dan jadi unggulan adalah seri Redmi. Seri ini mengicar segmen kelas pemula hingga menengah atas. Apalagi untuk seri Redmi Note, varian terbarunya selalu dinanti setiap tahun.
Xiaomi juga punya sub brand dengan nama POCO. HP merk POCO dari Xiaomi selalu punya spesifikasi di atas hp lain sekelasnya. Konsumen bisa membeli hp spesifikasi kelas flagship dengan harga 50% lebih murah. Selain itu, untuk bertarung di segmen flagship ada seri Mi yang punya spesifikasi paling tinggi dibanding hp Xiaomi lainnya. Meski ditujukan untuk menengah atas, harga hp seri Mi masih lebih murah dibanding hp lain sekelasnya.
4. OPPO
OPPO sudah bertansformasi dari hp yang bagus buat selfie, jadi hp yang bagus untuk fotografi. Dulu memang OPPO lebih fokus mengembangkan kamera depan. Namun kini, kualitas kamera belakang yang jadi perhatian. Resolusi tinggi dan fitur kamera menarik jadi alasan kenapa banyak orang Indonesia menyukainya.
OPPO punya 3 seri smartphone, yaitu: Find X, Reno, dan Seri A. OPPO seri Find X ditujukan untuk menengah ke atas karena harga jual yang cukup tinggi. Spesifikasinya pun sekelas dengan hp flagship pada umumnya. Namun jadi yang fokus OPPO di seri Find X adalah layar dan kamera.
Kemudian untuk seri Reno ditujukan untuk kelas menengah. Fitur kamera yang inovatif jadi jualan utamanya. Sementara itu, performa jadi poin selanjutnya yang dibanggakan. Seri Reno juga punya desain yang mewah. Lalu untuk seri A ditujukan untuk kelas menengah ke bawah hingga pemula.
5. vivo
Selain OPPO, vivo juga cukup gencar menjadikan kamera sebagai nilai jual utamanya. Spesifikasi kamera yang canggih jadi ciri khas vivo. Yang terbaru, vivo bekerjasama dengan ZEISS untuk menghadirkan kamera hp paling inovatif dan terbaik untuk fotografi.
vivo punya 3 seri smartphone unggulan. Yang pertama adalah seri X. Seri ini punya spesifikasi kamera paling tinggi dibanding seri lainnya. Tidak hanya itu, performanya juga sangat kencang untuk main game. Tidak ketinggalan fitur Fast Charging jadi andalan untuk bisa mengecas baterai lebih cepat.
Seri kedua adalah V Series. Hp ini menyasar kelas menengah. Poin utamanya yang dijual adalah masih kamera utama dan selfie. Resolusi kamera tinggi di depan dan belakangnya membuat banyak konsumen Indonesia suka produk vivo. Selain itu, kapasitas RAM besar membuat kinerja lebih mulus. Yang terakhir adalah seri Y dengan harga terjangkau dan spesifikasi kamera cukup oke.
Itulah 5 merk hp terbaik di dunia tahun 2022. Kelima merk hp tersebut punya penjualan yang paling bagus dari merk hp lainnya. Kualitas produk, spesifikasi, dan harga menarik jadi alasan kenapa 5 merk hp di atas tetap bisa jadi yang terbaik hingga sekarang. Beli HP Android dan iOS Terbaru 2022 di Bhinneka.